Selasa, 13 Agustus 2013

Jenis dan Warna Surat Tilang



Sering saat melakukan perjalanan ternyata kita lupa membawa kelengkapan surat-surat berkendara seperti SIM maupun STNK dan nanggung mau pulang untuk mengambil surat karena terlanjur jauh di tengah perjalanan, jika hal ini yang terjadi adalah siap-siap kena tilang jika ada razia kendaraan bermotor baik mobil maupun sepeda motor, bahkan saat kita membawa surat-surat lengkap akan tetapi kita melakukan pelanggaran lalu lintas maka ditilang polisi kerap terjadi, dan jika kita ditilang kebanyakan orang akan berpikir diselesaikan secara kekeluargaan dengan polisi atau sidang di pengadilan.

Senin, 05 Agustus 2013

MENGAPA DI INDONESIA ADA GELAR HAJI?



Gelar haji Konon hanya dipakai oleh bangsa melayu. Tidak ada dalil yang mengharuskan jika setelah menunaikan ibadah haji harus diberi gelar haji/hajjah. Bahkan sahabat Rasulullah pun tidak ada yang dipanggil haji.
Sejarah pemberian gelar haji dimulai pada tahun 654H, pada saat kalangan tertentu di kota Makkah bertikai dan pertikaian ini menimbulkan kekacauan dan fitnah yang mengganggu keamanan kota Makkah.
Karena kondisi yang tidak kondusif tersebut, hubungan kota Makkah dengan dunia luar terputus, ditambah kekacauan yang terjadi, maka pada tahun itu ibadah haji tidak bisa dilaksanakan sama sekalai, bahkan oleh penduduk setempat juga tidak. 

Merawat Amal Pasca Ramadhan



Semua orang sepakat bahwa melakukan lebih mudah daripada merawatnya. I'tikaf itu gampang, shalat lail gampang, biasanya kita shalat dengan surat yang pendek-pendek dan inginnya cepet-cepet, kini kita dimanjakan imam-imam yang memiliki hafalan yang banyak serta bacaan yang merdu, sehingga bisa merasakan lebih panjang dan syahdu. Tilawah gampang, sekali duduk bisa satu sampai empat juz. Tapi merawatnya? Ketika i'tikaf, hidup kita seperti hanya menunggu waktu shalat sja, namun nanti ketika sudah kuliah/kerja apakah kita bisa merawat itu?

Minggu, 04 Agustus 2013

Tissue, si Pembabat Pohon Dunia



Bisa dikatakan penggunaan tissue dalam kehidupan sehari-hari memang terhitung praktis. Tapi pernahkah terlintas di pikiran kita bagaimana asal muasal tissue sampai bisa digunakan oleh kita sehari-hari?
Tissue mulai dibuat sekitar tahun 1880-an  dari bahan baku kulit kayu yang dijadikan pulp (bubur kertas). Sampai sekarang pun bahan baku dalam pembuatan  tissue masih menggunakan kayu. Kayu yang didapat pastinya dari hasil penebangan pohon- pohon di hutan. Biasanya tissue di Indonesia menggunakan bahan baku dari pohon.
Sadarkah kita bahwa penggunaan tissue yang berlebihan ikut mendukung kerusakan hutan? Misalnya, dalam 1 pack terdapat 20 lembar tissue. Dan, ternyata dari 1 pohon berumur 6 tahun hanya bisa menghasilkan 2 pack tissue saja, atau 40 lembar.

Burung Ini Dapat Mencium Kematian Sebelum Ajal Tiba



Burung ini mampu mengetahui kapan ajal datang. Burung ini juga bisa membedakan antara jasad makhluk hidup dan benda mati.
Burung ini dikenal bernama Jay. Surat kabar the Daily Mail melaporkan, para peneliti dari Universitas California di Kota Davis, Negara Bagian California, Amerika Serikat, mengungkapkan kecerdasan burung ini sering terbang mendekati mayat dan berkumpul di sekitarnya. Lalu mereka mengeluarkan suara hingga orang dapat mendengar.
Penelitian menaruh seekor Jay dengan boneka kayu aneka warna, Jay sudah mati, boneka burung hantu, dan benda mati lainnya. Burung itu tidak menggubris benda mati, tapi saat dia mendatangi Jay mati, dia mulai berkicau.