Jumat, 26 Juli 2013

Berani Gagal

Seorang pria, lahir di Kentucky, Amerika. Di usia 22 tahun ia mencoba berwirausaha, namun usahanya gagal. Ia pun melamar pekerjaan.
Setahun kemudian ia masuk ke dunia politik, namun karirnya tidak jelas. Pada tahun yg sama, ia kehilangan pekerjaannya.
Kegemarannya membaca buku tentang hukum membuatnya tertarik mengikuti tes di sebuah sekolah hukum, tapi gagal.
Setahun kemudian ia mendirikan bisnis dan meminjam uang ke temannya sebagai modal usaha. Usahanya lagi-lagi gagal. Di akhir tahun ia bangkrut dan menghabiskan waktu 17 tahun untuk mengembalikan pinjamannya!
Usia 25 ia mengikuti pemilihan anggota dewan di negara bagiannya, kali ini ia menang. Tahun berikutnya ia bertunangan dg seorang gadis, tapi belum sampai menikah, tunangannya itu meninggal.

Belum selesai dg kesedihannya, ia kemudian didiagnosis menderita penyakit ganas yg mengharuskannya istirahat total selama 6 bulan.
3 tahun setelahnya ia kembali ke pentas politik. Kali ini ia mengincar posisi sebagai juru bicara dewan legislatif negara bagian. Ia belum beruntung. 2 tahun setelah itu ia kembali mencalonkan sebagai anggota dewan, tapi lagi-lagi gagal.
5 tahun kemudian ia mencalonkan diri sebagai anggota kongres, dan gagal kembali. Ia tetap tidak putus asa. 3 tahun setelahnya ia kembali maju untuk pemilihan yang sama dan menang. Tapi di pemilihan ketiga kalinya ia gagal lagi.
Bingung karena tidak punya pekerjaan, ia melamar sebagai petugas pencatat tanah, tapi tidak lulus.
Kegagalan masih dialaminya ketika di usia 45 tahun mencalonkan diri sebagai anggota senat. Begitu pula ketika ia mencoba hal yang sama 4 tahun kemudian, sekali lagi ia gagal sebagai anggota senat.
Hadeuh... Capek banget yah Sob baca kisah-kisah kegagalannya yang bertubi-tubi dan menyedihkan. Tapi tunggu... Sudah tahu akhir kisahnya?
Di usia 51, setelah melewati masa penantian yang panjang dan melelahkan, ia lolos dalam pencalonan PRESIDEN Amerika Serikat dan terpilih sebagai presiden ke-16 negara tersebut. WOW! Subhanallah...
Bisa dikatakan, ia menjadi sosok presiden terbaik sepanjang masa.
Siapakah dia? Sobat Nida ada yang bisa menebak?
Yap, dialah Abraham Lincoln!
Coba bayangkan Sob... Kegagalan Lincoln tidak hanya sekali dua kali atau setahun dua tahun, melainkan hingga puluhan tahun! Bagaimana jika kita mengalami hal yang sama dengannya? Gagal puluhan kali dan puluhan tahun? Sanggup menjalani?
Sering kali, kita lebih banyak belajar justru dari kegagalan. So, nggak perlu sedih apalagi merasa Allah tidak adil! Ketika terjatuh, gagal, tidak lulus, mungkin itulah cara Allah mendidik kita untuk mengeluarkan kualitas terbaik diri kita. (annida-online.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar